🔔New Update Telegram

Cara Mengisi Titik Kordinat yang Benar Pada Dapodik 2019.d

OPS BUKAL - Cara mengisi Titik Kordinat yang benar pada Dapodik 2019.c menggunakan Google Maps - Aplikasi dapodik versi 2019.c untuk semester 2 tahun pelajaran 2018/2019 telah resmi rilis, banyak pertanyaan dari sobat operator sekolah tentang berbagai masalah atau kendala pada dapodik terbaru ini, dari mulai instalasi sampai dengan proses sinkronisasi banyak sekali terjadi eror, nah salah satunya adalah pengisian Titik Kordinat yang peta lokasinya tidak sesuai dengan lokasi peta yang kita tempati, maka dari itu admin akan membahas secara khusus tentang Cara mengisi Titik Kordinat yang benar pada Dapodik 2019.c menggunakan Google Maps.
Cara Mengisi Titik Kordinat yang Benar Pada Dapodik 2019.c
Cara Mengisi Titik Kordinat yang Benar Pada Dapodik 2019.c

Pada Aplikasi Dapodik 2019.c banyak sekali perubahan dan untuk isian yang tadinya tidak wajib diisi sekarang wajib diisi dan dilengkapi terutama pada bagian titik koordinat untuk tingkat SD kelas 3 dan kelas 6, tak hanya itu saja bahkan NIK siswa juga wajib diisi jika tidak diisi maka akan terdeteksi invalid, berikut ini akan kami bagikan cara mencari atau mengisi titik koordinat yang benar agar sesuai dengan lokasi yang sebenarnya menggunakan google maps.

Untuk mempermudah sobat Operator Sekolah yang menggunakan panduan ini sudah saya siapkan panduan lengkapnya bisa anda Download melaui link berikut ini : Download Panduan lengkap Cara Mengisi Titik Koordinat menggunakan Google Maps Klik Disini

Cara Mengisi Titik Koordinat pada dapodik 2019.c mengunakan Google Maps

Sebenarnya ada berbagai cara untuk mencari titik koordinat tersebut, bisa menggunakan android, aplikasi tambahan di playstore dan bisa juga menggunakan laptop/pc, nah pada kesempatan ini akan saya bahas satu persatu, silahkan sobat operator bisa memilihnya sendiri mana cara yang paling mudah.

1. Menggunakan Android/Smartphone

Berikut langkah-langkah mengaktifkan perangkat GPS pada android versi 4.1 dan android versi terbaru.
1. Di perangkat, buka aplikasi dan pilih menu Setelan (Setelan Tambahan)
2. Tap Privasi/Keamanan --> Lokasi --> Aktifkan Akses Lokasi
3. Mode Lokasi --> Pilih Akurasi tinggi atau Hemat baterai. Kedua opsi tersebut dapat menggunakan Wi-Fi dan jaringan seluler untuk menentukan lokasi.
Perhatikan gambar berikut ini :

Keterangan:
Untuk tipe ponsel android tertentu menu Lokasi dapat diaktifkan langsung pada menu Setelan
Perangkat GPS berfungsi untuk menentukan dan menunjukan lokasi dengan akurat, apabila di luar
ruangan/bangunan, namun demikian
Apabila berada di dalam ruangan/bangunan atau di bawah tanah sinyal GPS terkadang tidak selalu akurat.

Cara mendapatkan koordinat menggunakan ponsel atau tablet berbasis android secara online, sebagai berikut:

  1. Langkah 1 : pastikan akses lokasi (GPS) pada menu pengaturan sudah aktif setelah itu buka aplikasi Google Maps;
  2. Langkah 2 : Cari alamat pada kolom pencarian, misalnya masukan nama kecamatan, setelah itu cari lokasi yang dituju kemudian tap lama pada daerah yang ditunjuk, hingga muncul tanda merah; dan
  3. Langkah 3 : Koordinat akan muncul di kotak telusur di bagian atas.

Perhatikan gambar berikut:

2. Menggunakan Komputer/PC atau laptop

Cara mendapatkan koordinat menggunakan Personal Computer (PC) secara online, sebagai berikut:

  • Langkah 1 : Pada Personal Computer (PC), buka Google Maps DISINI.
  • Langkah 2 : Cari alamat pada kolom pencarian, misalnya masukan nama kecamatan, setelah itu
klik kanan pada tempat atau area yang ditunjuk.
  • Langkah 3 : Pilih Ada apa di sini? , kemudian akan muncul informasi alamat dan titik koordinat berupa lintang dan bujur.

Perhatikan gambar berikut ini :

3. Mencari titik Koordinat secara offline mengunakan googlemaps.

Cara pengambilan koordinat menggunakan aplikasi google map offline, sebagai berikut:

  • Langka 1 : buka aplikasi Google Map Pastikan Anda terhubung ke Internet dan login ke google map.
  • Langka 2 : pilih menu --> peta offline --> Telusuri tempat yang akan dikunjungi kemudian Download.
  • Langka 3 : setelah men-download suatu area, untuk mendapatkan titik koordinat suatu tempat gunakan aplikasi Google Maps seperti biasanya.


Perhatikan gambar berikut ini :

4. Mencari titik Koordinat menggunakan Aplikasi GPS Map Camera

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  1. Download Aplikasi GPS Map Camera DISINI atau bisa mencari aplikasi GPS Map Camera, gunakan fasilitas pencarian melalui akses Google PlayStore yang ada di gadget/smartphone.
  2. Lakukan proses Install atau Pasang pada gadget yang ada
  3. Setelah melakukan proses instalansi/pasang, kemudian jalankan aplikasi yang ada.
pada tampilan ini akan tampak informasi yang secara otomatis muncul yang terdiri atas 2 kolom yaitu: (1)
nama alamat lokasi beserta tanggal dan waktu pengambilan gambar, serta (2) informasi titik koordinat dalam
bentuk Decimal Degree (DD) dan Degree Minute Second (DMS).
Perhatikan gambar berikut ini :

Tampilan Area Setting yang disebut Draw Style, terdiri atas 2 bagian yaitu:
Format dan Color
1). Menu Format terdiri atas:
  • Format add datetime: menampilkan format tanggal dan jam dengan pilihan nama hari (w) serta format 24 jam;
  • Format map+address+weather: menampilkan kombinasi peta+alamat+cuaca;
  • Format map+lat/lng+weather: menampilkan kombinasi peta+latitude/longitude+cuaca;
  • Format map+both+weather: menampilkan kombinasi peta+2 jenis besaran suhu dalam bentuk celcius dan fahrenheit;
  • Format map+address: menampilkan kombinasi peta+alamat;
  • Format map+lat/lng: menampilkan kombinasi peta+latitude/longitude;
  • Format map+both: menampilkan kombinasi peta+latitude/longitude dalam bentuk table;
  • Format address: menampilkan data alamat;
  • Format lat/lng: menampilkan latitude/longitude;
  • Format address+lat/lang (both): menampilkan kombinasi alamat+latitude/longitude.

Keterangan : rekomendasi pilih format Map+Both atau format Address+Lat/Lng (Both)
Perhatikan gambar berikut ini :

2). Menu Color untuk mengatur pewarnaan pada tampilan kolom
informasi. Pewarnaan ini dapat disesuaikan sesuai kebutuhan.

Informasi pada saat pengambilan gambar
ada dua pilihan:
1. Automatic assign latitude/longitude : pada pilihan ini menentukan titik koordinat secara otomatis atau langsung pada saat pengambilan gambar.
2. Manual assign latitude/longitude : pada pilihan ini cara menentukan titik koordinat secara manual.
Perhatikan gambar berikut ini :

4. Setelah melakukan pilihan – pilihan pada Draw Style, langka
berikutnya adalah melakukan pemotretan.

Nah itulah tutorial singkat tentang Cara mengisi Titik Koordinat yang benar pada Dapodik 2019.c menggunakan Google Maps, untuk lebihlengkapnya bisa anda download melalui berikut ini : Download Panduan lengkap Cara Mengisi Titik Koordinat yang benar menggunakan Google Maps KLIK DISINI

About the Author

Operator Sekolah, Opreker, Blogger

Posting Komentar

Berkomentarlah sesuai Postingan.
Komentar yang anda berikan adalah tanggapan pribadi,
kami berhak menghapus semua komentar yang mengandung kata-kata pelecehan, intimidasi, dan SARA. Terima kasih.

Tandai Beri tahu saya untuk mendapatkan informasi balasan.
KLIK DIBAWAH
Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.